Pesta Perak Pengabdian di Yayasan Bunda Hati Kudus (YBHK)

Peringatan HUT Yayasan Bunda Hati Kudus (YBHK) yang ke 43 dirayakan pada tanggal 17 Januari 2014 di Sekolah Tarsisius 1 Jakarta. Perayaan HUT ke 43 ini di awali dengan Perayaan Ekaristi bersama di Gereja BHK Kemakmuran yang dihadiri seluruh guru-karyawan dan tamu undangan. Perayaan ekaristi meriah dipimpin oleh konseleberan utama Vikjen KAJ Rm. Samuel Pangestu,PR yang didampingi oleh romo paroki Rm. Andreas Msc dan Rm.Markus Msc.

Dalam kotbahnya Rm.Samuel menegaskan kembali pentingnya zaman ini kita berbicara dan bekerja bahkan melayani siapa dan diamana pun dengan data-data. Apalagi pelayanan di sekolah yang berhadapan dengan manusia (Peserta didik, Orang tua,dll). Data itu penting. Yesus pun dalam pelayanannya selalu berdasarkan data, tegasnya. Romo Vikjen juga kembali menegaskan agar kita sebagai guru selalu bahagia. Begembira! Jika kita dgn sukaa cita dalam melayani otomatis anak didik kita juga selalu gembira dan bahagia belajar dan sekolah, tandas Rm.Pembina YBHK ini.

Pada perayaan HUT ke 43 YBHK ini diberikan penghargaan kepada 27 orang guru karyawan yang sudah mengabdi 25 tahun di yayasan. Secara khusus Yubilaris dari sekolah unit Vianney TK-SMA ada 6 orang. Pengabdian selama 25 tahun di YBHK sungguh pengalaman luar biasa. Pengalaman cinta dan kesetiaan Tuhan Yesus kepada kami (Yubilaris). Hanya karena kasih dan setia Tuhan memampukan para yubilaris bertahan, sehat dan hidup hingga menerima penghargaan pada HUT YBHK yg ke 43 ini, tegas Bp.Apul Tumanggor dalam sambutannya mewakili para Yubilaris.

Semoga semakin betambahnya usia YBHK semakin profesional seluruh SDM di dalamnya untuk melayani dengan hati dan semakin berkualitas. Pengelolaan Yayasan dari Hulu ke hilir; dari Yayasan sampai ke sekolah-sekolah semakin bermutu sehingga masyarakat semakin percaya bahwa sekolah-sekolah di bawah payung YBHK (Tarsisius 1, Damai, Tarsisius 2, Vianney dan Tarsisius Vireta) tetap eksis dan pilihan utama untuk orang tua dan anak-anaknya bersekolah dan mengembangkan dirinya. Bravo YBHK dan HBD ke 43! Proficiat!!!

Scroll to Top
×

PPDB 2024-2025

Chat kami. Senin-Jumat: 08.00-14.00

× PPDB 2024-2025